ID
© 2024 PT Samator Indo Gas Tbk. All Rights Reserved.
PT Samator Indo Gas Tbk

Produk & Layanan

Produk Gas

Gas Hidrokarbon

Petroleum

Gas Petroleum yang dicairkan seperti butana, isobutana, propane, propylene (propene), ethylene, butilen (buten) dan berbagai campuran dari hidrokarbon.

Gas-gas ini disebut sebagailiquefied petroleum gas(LP-gas atau LPG). LPG dipakai antara lain untuk:

  1. Sebagai bahan bakar untuk pemanas ruangan, pemanas air, pemanas boiler, memasak, memanggang, pendingin ruangan (AC) dan pendingin di daerah pedesaan dan perkotaan yang masih di luar jangkauan pipa gas.
  2. Pada utilitas industri skala besar (khususnya industri yang menggunakan tungku atau oven yang harus diatur secara terus menerus pada suhu tertentu) sebagai cadangan pasokan bahan bakar untuk melindungi terjadinya gangguan pasokan gas alam atau buatan.
  3. Pemanas ruangan pada saat pemancangan bangunan.
  4. Sebagai bahan bakar pada seluruh rangkaian proses pemanasan industri, khususnya panas yang harus dikontrol secara akurat.
  5. Sebagai bahan bakar pada proses seperti peternakan unggas, pemanasan kapas dan biji-bijian serta pengawetan tembakau, pengeringan pangan, pembakaran ilalang dan pemanasan kebun.
  6. Sebagai bahan bakar kendaraan seperti truk, bis, taksi, truk angkutan, mesin peternakan seperti traktor dan mesin panen